Selasa, 28 Januari 2020

Menkominfo Minta Wabah Virus Corona Tak Dikaitkan dengan Isu Non-kesehatan


Menteri Komunikasi dan Informatika ( Menkominfo) Johnny G Plate melarang masyarakat mengambil langkah sendiri terkait virus corona.

Hal tersebut agar tidak ada yang memanfaatkan soal virus corona dengan isu-isu lain non kesehatan.

"Apalagi ada upaya penunggangan isu, ini masalah kesehatan. Jangan sampai isu-isu non kesehatan dilibatkan didalamnya," kata Johnny di Kantor Kemenko PMK di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (28/1/2020).

"Tidak boleh masyarakat mengambil langkahnya sendiri terkait hubungan internasional dan pergerakan masyarakat internasional itu sudah diatur melalui hukum-hukum negara maupun hukum internasional. Jangan ada aksi perorangan, tidak perlu itu karena cenderung salah," lanjut dia.

Ia mengatakan, saat ini pemerintah sudah mengambil langkah untuk memonitor penyebaran virus Corona secara langsung.

Termasuk jika harus melakukan karantina terhadap orang-orang yang diduga terinfeksi.

Ia juga telah meminta agar masyarakat menjadikan informasi dari institusi resmi pemerintah sebagai referensi utama soal virus corona ini.

"Pemerintah telah mengambil langkah-langkah konsolidasi dan koordinasi terintegrasi untuk mencegah jangan sampai virus ini nanti masuk ke wilayah Tanah Air kita," kata dia.

Ia mengatakan, Kominfo telah memonitor penyebaran hoaks dan disinformasi terkait informasi virus corona yang menyebar di masyarakat.

Setidaknya hingga Selasa (28/1/2020), sebanyak 106 orang dinyatakan meninggal dunia lantaran virus yang masih satu keluarga dengan MERS dan SARS ini.

Selain itu, 16 negara telah mengonfirmasi penemuan kasus yang disebabkan virus corona di wilayahnya.

Ke-16 negara tersebut yakni China, Thailand, Jepang, Korea Selatan, Amerika Serikat, Vietnam, Singapura, Malaysia, Nepal, Perancis, Australia, Kanada, Jerman, Taiwan, Sri Lanka, dan Kamboja.

Sementara itu, lebih dari 4.515 orang lain terkonfirmasi positif terinfeksi virus ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar